Mengenai Saya

Foto saya
lucu,familier,friendly,imut

Minggu, 04 Juli 2010

AIDS

More About : informasi aids
X
Shvoong logo
AIDS adalah menurunnya sistem kekebalan tubuh yang disebabkan oleh virus HIV (Human Immunodefiency Virus)
Arti AIDS :
A : Acquired ( diperoleh atau bukan penyakit keturunan )
I : Immune (kekebalan tubuh)
D: Deficiency (penurunan / kekurangan)
S : Syndrome (kumpulan gejala/kumpulan penyakit)

Pada penderita AIDS, virus HIV terdapat pada :
1. Cairan mani
2. Cairan Vagina / Liang Senggama
3. Darah

Penularan AIDS melalui ketiga cairan tersebut diatas.
Aktivitas yang dapat menularkan virus HIV adalah :
1. Hubungan seksual baik yang berlainan jenis (heteroseksual) maupun yang sejenis (homoseksual)
2. Pemakaian jarum suntik yang tercemar virus HIV, misalnya : tusuk jarum, tindik, tatto, penyuntikan, dsb.
3. Transfusi darah dari pengidap AIDS.
4. Dari ibunya yang mengidap AIDS ke bayinya pada saat persalinan atau saat menyusui.

Sampai saat ini, penularan virus HIV sebagian besar melalui hubungan seksual.

AIDS tidak menular melalui :
1. Gigitan nyamuk atau serangga lainnya.
2. Bersin atau batuk.
3. Berenang bersama penderita AIDS
4. Makan bersama bahka tidur bersama, sepanjang tidak melakukan hubungan seksual.
5. Pemakaian bersama atas WC atau klosed.
6. Dll.

Masa inkubasi virus adalah sekitar 3 sampai dengan 6 bulan. Jadi, seseorang yang tertular virus HIV, baru dapat diketahui setelah test darah 3 sampai 6 bulan sejak penularan virus terjadi.
Setelah 5 sampai 10 tahun kemudian, baru timbul gejala gejala AIDS, yang meliputi :
1. Berat badan turun drastis
2. Demam lebih dari satu bulan
3. Letih, lemah dan lesu.
4. Batuk kering dan sesak napas.
5. Sariawan yang tak kunjung sembuh.
6. Pembesaran kelenjar getah bening.
7. Diare lebih dari satu bulan.
8. Terserang berbagai penyakit kulit.
9. Akhirnya penderita akan meninggal dunia karena terserang berbagai infeksi, sebagai akibat dari menurunnya sistem kekebalan (immunitas) tubuh.
Hingga saat ini, dunia kedokteran belum menemukan obat atau terapi yang dapat membunuh virus HIV.

Temukan informasi tentang HIPERTENSI, dengan klik link dibawah ini...

Salam sehat, bebas HIV !! (Mbah Darmo)

Sumber : RS.Elizabeth, Semarang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar